Danramil 14 Kotanopan Ajak Petani Galakkan Tanam Padi Organik

Danramil 14 Kotanopan Ajak Petani Galakkan Tanam Padi Organik

Kotanopan.StArtNews- Danramil Kotanopan Kapten Inf. Takbir, S.Pd mengajak petani khususnya petani desa Sayurmaincat Kec. Kotanpan Kab.  Mandailing Natal agar back to nature dengan melaksanakan kegiatan penanaman  padi organik.

Adapun alasannya, selain murah dan sehat juga mengurangi pengaruh residu kimia ke dalam tubuh manusia. Hal ini disampaikan Danramil 14 Kotanopan saat acara pertanaman padi organik serentak di kelompok tani Terang desa Sayurmaincat Kotanopan.

Hadir dalam acara tanam serentak ini dari Dinas Pertanian Madina,  PPL Wilayah Kotanopan Kepala Desa Sayur Maincat Amri Husin Parinduri, anggota kelompok tani dan masyarakat Sayurmaincat.

Sedangkan Arya Benny Daulay, PPL yang bertugas di desa Sayurmaincat menjelaskan, tanaman padi berbasis organik dengan tanam jajar legowo berupa penggunaan pupuk/pestisida kimia di batasi, mengoptimalkan penggunaan pupuk/pestisida dari bahan organik, dalam rangka meningkatkan kuantitas dan kualitas rasa serta menjaga lahan tetap subur, pelestarian lingkungan dan kesehatan manusia.

Dikatakannya Arya, pada kesempatan ini dilakukan pertanaman jajar legowo 2:1. Artinya,  cara tanam sawah dengan pola 2 barisan diselingi satu barisan kosong, dengan harapan semua jadi tanaman pinggir sehingga hasil lebih optimal. Selain itu untuk memudahkan perawatan.

Salah seorang anggota Kelompok Tani, Asnah dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kab. Mandailing Natal dalam hal ini Dinas Pertanian Madina yang telah mempercayakan  lahannya sebagai salah satu demplot kegiatan padi organik Tahun 2017.

“Selain bibit, pupuk, pestida yang diberikan,  Dinas Pertanian juga memberikan pendampingan. Ini telah saya rasakan mulai pengadaan bibit berlebel, seleksi benih, perlakuan seed traitment, perendaman benih, persemaian.  Dan hari ini secara berramai-ramai melakukan tanam serentak”, ucap Asnah.

Reporter : Lokot Husda Lubis

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...