Dua Desa di Madina Masuk Nominasi Desa Binaan Tingkat Provinsi

Dua Desa di Madina Masuk Nominasi Desa Binaan Tingkat Provinsi

Kotanopan.StArtNews- Dua desa di Kabupaten Mandailing Natal masuk nominasi Enam besar penilaian desa binaan tingkat Provinsi Sumatera Utara.  Kedua desa itu adalah desa Sayurmaincat Kecamatan   Kotanopan dengan kategori pemampaatan tanah pekarangan ( Hatinya PKK)  dan desa Sabajior Panyabungan Barat dengan kategori pola asuh anak dan remaja.

Hal itu diketahui dari kedatangan tim Evaluasi dari Provinsi Sumatera Utara yang melakukan memonitoring  desa Sayurmaincat yang didampingi penggerak PKK Kabupaten Mandailing Natal.kehadiran Tim Evaluasi provinsi sendiri akan melakukan penilaian terhadap Desa yang telah ditetapkan oleh kabupaten sebagai perwakilan Mandailing Natal.

Seperti diketahui bahwa, dua desa yakni Sayur Maincat dengan Desa Sabajior nantinya akan bersaing dengan Desa yang ada di Kabupaten lain di Sumatera Utara untuk merebut tiket perwakilan Sumatera Utara dalam tingkat Nasional.

Aisten III,  Muhammad Sahnan Batubara, dalam sambutannya diacara tersebut menyampaikan, dalam penerapannya,  10 program PKK tidaklah sendiri sendiri, tapi di dukung masing masing Organisasi Perangkat Daerah ( OPD). Ucapan terimakasih dan afresiasi yang setinggi-tingginya atas perannya mensukseskan acara ini.  Kalau 10 program PKK ini terus dilaksanakan,  maka masyarakat sejahtera akan tercapai.

Ditambahkanya,  melalui kegiatan ini diharap kepada penggerak PKK baik tingkat desa,  Kecamatan dan Kabupaten diharapkan bisa membangkitkan dan memotivasi masyarakat untuk bergotong royong.  Kemudian,  masyarakat diharapkan bisa meningkatkan ilmu pengetahuan PKK dan terus meningkatkan potensi yang ada,  termasuk memelihara apa yang yang sudah dilakukan.

Pantauan StArtnews,  usai kata sambutan, tim evaluasi dari Provinsi melakukan tanya jawab dengan anggota PKK desa Sayurmaincat.  Kemudian juga ditampilkan  beberapa hasil buah tangan dari anggota PKK dan Organissai Perangkat Daerah,  misalnya Dinas Perikanan Kelautan menampilkan hasil olahan perikanan berupa Tabu Dapot,  Peyek Sawi. Binaan Ketahanan pangan berupa Kripik Labu,  Kripik Ubi Ungu,  Hapesong. Sedangkan anggota PKK  desa Sayurmaincat menampilkan makanan has Dompol di daerah ini.

Reporter : Lokot Husda Lubis

Editor : Hanapi Lubis

 

 

 

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...