Dukung Penggalangan Donasi untuk Palestina, Ini Imbauan MUI Madina

Dukung Penggalangan Donasi untuk Palestina, Ini Imbauan MUI Madina

Panyabungan, StArtNews-Kekejaman zionis Israel terhadap Palestina masih terus berlangsung. Sejak akhir Ramadan sampai memasuki Syawal tahun ini, Israel kembali memborbardir permukiman warga Palestina. Sebagai sesama manusia dan sesama muslim, Aliansi Umat Muslim Mandailing Natal (ALUMNI) menggalang dana untuk membantu warga Palestina.

Aliansi yang terdiri dari Majelis Shalawat Ahbabun Nabi SAW, MPC Pemuda Pancasila, Ikatan Keluarga Minang, Majelis Ukhuwah Islamiyah, Majelis Khirrijil Haromain dan Yayasan Baitu Ummu Aminah dalam 6 hari penggalangan dana berhasil mengumpulkan 180 juta rupiah lebih. Rencananya, donasi yang terkumpul akan disumbangkan kepada warga Palestina dalam bentuk mobil ambulans.

Ustaz H. Amin Rangkuti, Ketua Panitia Solidaritas untuk Palestina kepada StArtNews pada Kamis (27/5) menyampaikan sebagai sesama muslim dan manusia, ALUMNI terpanggil untuk menunjukkan solidaritas kepada warga Palestina atas penderitaan akibat agresi militer zinonis Israel laknatulllah.

“Kita harus bergerak untuk menghimpun donasi. Alhamdulillah, telah terkumpul lebih dari 180 Juta. Penggalangan donasi kemanusiaan akan terus berjalan, dan kita targetkan satu unit ambulans dari masyarakat Madina untuk disumbangkan,” katanya.

Amin menjelaskan, pergerakan ini telah dikoordinasikan dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab. Madina dan mendapat dukungan sehingga penggalangan donasi akan terus dilakukan.

Lebih lanjut, Ust. Amin yang didampingi Ust. Abdul Azis Hasibuan, Al-Hasan Nasution, S.Pd, Ust. Akhyar, Ahmad Syukur Lubis dan Ust. Harun mengatakan MUI Madina juga telah mengeluarkan imbauan agar para khatib memberikan khutbah terkait situasi di Palestina dan pentingnya persaudaraan sesama muslim.

Selain itu, dalam bentuk surat yang dikeluarkan ALUMNI termaktub imbauan MUI kepada masyarakat agar menggalakkan donasi kemanusiaan Palestina di masjid-masjid, sekolah, pesantren, perusahaan dan tempat lainnya.

“Alhamdulillah, surat ALUMMI berupa imbauan kepada para khatib, dan ajakan kepada masyarakat untuk melakukan donasiĀ  kemanusiaan Palestina melalui zakat, infaq, shadaqah terbaik telah ditandatangani Ayahanda Ketua MUI Syekh H. Mahmuddin Pasaribu dan Sekretaris H. A. Zainul Khobir, S.Ag, MM,” ujar Amin.

Sementara itu, Sekretaris Panitia Ust. Abdul Azis Hasibuan menjelaskan pihak ALUMMI dalam waktu dekat juga akan meminta  dukungan Pemkab Madina berupa Surat Edaran untuk menggalakkan secara intens penggalangan sumbangan kemanusiaan Peduli Palestina ke seluruh jajaran ASN, kantor camat, lurah dan kepala desa se-Kab Madina.

Sumbangan ini nantinya akan disalurkan melalu Aksi Cepat Tanggap (ACT). Aziz menambahkan untuk pembelian satu unit ambulans dibutuhkan setidaknya Rp 394.250.000.

“Kita berharap keinginan membantu saudara kita di Palestina berupa pengadaan satu unit ambulans dapat terwujud,” harapnya.

Untuk masyarakat Madina yang ingin memberikan donasi bisa langsung menghubungi Ust. Aziz Hasibuan di Toko Arafah Pasar Baru Panyabungan atau ditransfer melalui Bank Syariah No. Rek 7127061623 Mandiri a/n Yayasan Tahfidz Baitu Ummu Aminah atau Bank Syariah Mandiri No. Rek 7127442438 a/n Muhammad Amin.

Koordinasi dan konfirmasi donasi lebih lanjut, bisa melalui nara hubung (WA): 0852 9643 0200 (Ust. Azis), 0822 7264 8885 (Ust. Amin),  0813 7094 9898 (Al-Hasan), 0812 6326 9520 (Syukur), 0813 1089 0507 (Ust. Akhyar).

Panitia juga bisa dihubungi untuk melakukan penjemputan donasi bagi masyarakat yang tidak sempat ke Sekretariat penggalangan dana di Toko Arafah, Panyabungan.

Reporter/Editor: Roy Adam

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...