menu Home chevron_right
Berita Madina

Gerak Cepat, Saipullah Langsung Bertolak ke Madina Usai Dilantik

Riri Dwi Putri | 21 Maret 2025

Medan, StartNews – H. Saipullah Nasution, SH, MM, berkomitmen akan bergerak cepat menjalankan pemerintahan usai dilantik menjadi Bupati Mandailing Natal (Madina) periode 2025-2030. Saipullah mengaku akan langsung bertolak ke Madina usai acara pelantikan.

“Kami akan langsung ke Madina,” kata Saipullah Nasution usai dilantik dan diambil sumpah jabatan oleh Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Afif Nasution di Aula Raja Inal Siregar Kantor Gubernur Sumut, Jumat (21/3/2025).

Meski demikian, Saipullah belum bisa memastikan kapan hari pertama berkantor di Kantor Bupati Madina. “Kami akan mengikuti jadwal yang disiapkan oleh protokoler,” katanya.

Sementara Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution telah mengungkapkan program prioritas yang akan dilakukan dalam 100 hari pemerintahan Saipullah – Atika (SAHATA).

Atika menyebut SAHATA pada 100 hari pertama pemerintahannya akan fokus pada transisi dan harmonisasi dari pemerintahan Sukhairi-Atika (SUKA) ke pemerintahan baru, Saipullah Nasution dan Atika Azmi Utammi Nasution (SAHATA).

Selain itu, Atika menyebut pemerintahan SAHATA akan mengeksekusi program-program yang telah tertuang dalam APBD 2025.

“Program baru akan mulai dibahas dalam RAPBD 2026 agar sesuai dengan visi-misi pemerintahan kami (SAHATA),” ujar Atika usai mengikuti rapat paripurna istimewa HUT ke-26 Kabupaten Madina di Gedung DPRD Madina, Komplek Perkantoran Payaloting, Panyabungan, Senin (10/3/2025).

Atika mengakui kebijakan pemerintah pusat terkait efisiensi anggaran menjadi tantang di awal pemerintahan SAHATA. Meski demikian, kata dia, pemerintahan SAHATA nantinya berupaya mengatasi tantangan itu dengan mencari sumber-sumber pendanaan alternatif untuk memastikan pembangunan Madina tetap berjalan.

“Kami akan mencari alternatif sumber pendanaan lain, baik dari investasi maupun sinergi dengan sektor swasta. Semua itu dilakukan untuk memastikan pembangunan sumber daya alam, sumber daya manusia, serta pelayanan masyarakat tetap berjalan dengan optimal,” ungkap Atika.

Meski demikian, Atika menyadari berbagai upaya yang akan dilakukan tidak akan optimal tanpa dukungan masyarakat Madina. Itu sebabnya, dia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung pemerintah daerah dalam membangun Kabupaten Madina.

“Mari kita bersama-sama membangun Madina dengan saling mendukung dan memberikan kritik yang membangun. Dengan persatuan antara pemerintah dan masyarakat, kita yakin Madina akan semakin maju dan sejahtera,” tuturnya.

Reporter: Sir

Komentar Anda

komentar

Written by Riri Dwi Putri

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
    • No Show scheduled for this time.
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan
playlist_play