Media Asing Turut Soroti Pilkada DKI Jakarta Putaran Kedua

Media Asing Turut Soroti Pilkada DKI Jakarta Putaran Kedua

Jutaan penduduk DKI Jakarta kembali ke tempat pemungutan suara (TPS) untuk memilih gubernur mereka. Pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno bertarung dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI Jakarta putaran kedua.

Dinamika perhelatan pemimpin ibu kota negeri ini turut menjadi perhatian media asing. Sejak pagi, media-media asing dari berbagai negara turut menurunkan laporan tentang pilkada DKI putaran kedua.

Reuters, misalnya, mengambil angle imbauan Presiden Joko Widodo untuk tetap menjaga persatuan seiring dimulainya pemungutan suara. Dalam laporan berjudul “Indonesia’s Widodo calls for unity as divided Jakarta goes to the polls”, Reuters menekankan tingginya tensi politik di Jakarta dalam kontestasi gubernuran kali ini. Reuters juga menyebut Pilkada DKI Jakarta menjadi ujian bagi demokrasi Indonesia yang masih muda dan catatan bagi toleransi beragama mengingat kedua pihak pasangan calon khawatir dengan intimidasi dan kecurangan.

CNN juga menyoroti ketegangan berbagai kubu agama seiring dimulainya proses pemungutan suara dalam pilkada DKI putaran kedua. Menurunkan berita bertajuk “Religious tensions rise in Jakarta as crucial vote gets underway”, CNN menurunkan analisis ahli dari Asia Research Center di Murdoch University, Ian Wilson.

“Ada banyak yang dipertaruhkan, kebanyakan karena anggapan bahwa pemilihan kali ini telah diatur, bukan tentang bagaimana pemerintahan di Jakarta akan berjalan, tetapi lebih ke pertanyaan tentang identitas politik,” ujar Wilson, seperti dilansir CNN, Rabu (19/4/2017).

Al Jazeera menurunkan liputan yang lebih umum. Mengusung judul “Ahok faces Baswedan in Jakarta runoff election”, Al Jazeera memotret rekapitulasi perjalanan panjang pilkada DKI Jakarta hingga putaran kedua kali ini. Al Jazeera juga menyoroti pengamanan pilkada DKI Jakarta putaran kedua yang lebih ketat. Kali ini, 66 ribu polisi diturunkan untuk mengamankan pilkada yang akan diikuti sekira 10 juta warga DKI Jakarta.

Ketatnya pengamanan pada pilkada DKI Jakarta putaran kedua juga menjadi fokus laporan BBC melalui berita “Jakarta election: Tight security for divisive governor contest”.

Sesuai aturan KPU DKI Jakarta, pemungutan suara dalam pilkada putaran kedua dilangsungkan pukul 07.00 – 13.00 WIB. Selanjutnya dilakukan penghitungan suara di tingkat TPS oleh petugas KPPS.

Sumber : okezone.com

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...