Menpora Diharapkan Cabut Pembekuan PSSI Tanpa Syarat

Menpora Diharapkan Cabut Pembekuan PSSI Tanpa Syarat

MUSIK & INFORMASI SIANG – Menpora Imam Nahrawi masih setengah hati mencabut pembekuan terhadap PSSI. Terbukti, Menpora masih memberikan 9 syarat kepada PSSI untuk dipenuhi agar sanksi pembekuan dicabut.

Ini membuat stake holder sepak bola gemas. Salah satunya Masyarakat Sepak Bola Indonesia (MSBI) yang berharap pencabutan pembekuan PSSI tanpa syarat.

Ketua Umum MSBI, Sarman El Hakim meragukan evaluasi yang sudah dilakukan Menpora terhadap PSSI. Dia menuntut Menpora untuk bicara jujur.

“Dari sembilan syarat ini, saya tidak melihat akan adanya perbaikan. Menpora tidak melihat adanya perubahan besar di FIFA, yakni kembalinya ruh sepak bola dunia, kejujuran,” katanya seperti rilis yang diterima media.

Dia mengatakan, pemerintah seharusnya memberi solusi kepada PSSI, bukan sekadar membekukan.

“Menpora juga harus melibatkan banyak orang, jangan satu pihak saja. Padahal, ini menjadi momentum kebangkitan sepak bola Indonesia. Karena Indonesia, butuh federasi yang dapat dipercaya,” ucapnya.

Sementara itu, Menpora saat rapat kerja dengan Komisi X menegaskan jika masalah PSSI masih terkendali. Dia kembali menegaskan jika pihaknya memang harus memberikan beberapa syarat sebelum sanksi pembekuan dicabut.

“Pencabutan sanksi sudah diperintahkan Presiden untuk dikaji dan itu sudah didalami. Agar sanksi dicabut,perlu ada jaminan terselenggaranya pengelolaan yang transparan, tidak ada kartel, dan tidak ada pengaturan skor,” katanya kepada wartawan, Rabu (2/3/2016).

Sumber : Liputan6.Com

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...