menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Padu, Atika Azmi Berpasangan dengan Jakfar Sukhairi

Roy Adam | 9 Maret 2020

Foto: Atika Azmi Foto Bersama Wartawan Selepas Konfrensi Pers.

Panyabungan StArtNews-Atika Azmi Utami Nasution menyatakan komitmennya menjadi calon wakil bupati Kabupaten Mandailing Natal (Madina), berpasangan dengan bakal calon (Balon) bupati, H. M. Jakfar Sukhairi Nasution dalam perebutan kursi orang nomor satu di Bumi Gordang Sambilan pada Pilkada tahun ini.

Atika menyebutkan alasan keikutsertaannya maju pada Pilkada Madina ini merupakan panggilan jiwa untuk ikut berperan aktif membangun Madina.

Perempuan kelahiran Kecamatan Kotanopan pada tanggal 01 Desember tahun1993 ini mengecap pendidikan di Kotanopan, mulai Sekolah Dasar (SD) sampai ke Sekolah Menengah Atas (SMA).

Setelah itu Atika Azmi Nasution menlanjutkan pendidikan di University of New South Wales, Sydney Australia sampai lulus S2. Atika adalah anak ke sembilan dari pasangan H. Khoiruddin Nasution dan Hj. Haminah Lubis yang merupakan tokoh masyarakat di Mandailing Julu.

“Saya dan pak Sukhairi telah komitmen untuk membangun Madina, termasuk memberikan waktu dan pikiran untuk memajukan Madina,” ujarnya pada konfrensi persnya di Restoran Dapur Nenek, Panyabungan, Senin (09/03).

Dia juga membeberkan program kerjanya untuk Kabupaten Madina ke depan, yaitu peningkatan sektor perekonomian masyarakat baik di sektor pertanaian, perikanan maupun dibidang kesehatan; pembangunan infrastrukstur; pendidikan; pembangunan SDA dan SDM.

“Ketekatan saya bersama bang Sukhairi itu maju di Pilkada 2020 ini untuk membangun Madina lebih maju ke depannya. Untuk kesejahteraan masyarakat melalui pendekatan perubahan mindset dengan mengajak masyarakat terjun ke bidang ekonomi kereatif,” jelasnya.

Atika melanjutkan nantinya dia dan Jakfar akan terjun lansung melakukan survei di tengah masyarakat untuk mengetahui usaha apa yang dibutuhkan dan cocok di setiap desa.

“Setelah itu kita panggil tim untuk melakukan penyuluhan sehingga industri bisa diciptakan dengan tujuan minimal bisa mengimbangi daerah di luar Madina. Dengan begitu akan terbuka lapangan kerja bagi masyarakat kita dan akan menekan angka pengangguran, terutama di kalangan pemuda,” ungkapnya.

Atika Azmi mencontohkan salah satu pemanfataatan dana Corporate Social Responsibility (CSR) dari perusahaan di Madina harus benar-benar menyentuh kepentingan Masyaraka.

“Misalkan dana CSR ini, perusahaan di daerah Madina ini, kan terbilang banyak. Jadi, dana itu bisa dimanfaatkan untuk pembangunan Madrasah dan penambahan gaji guru pengajar di Madrasah. Selain itu, bisa juga diadakan sunatan masal atau yang paling kecil bisa dialihkan sebagai gaji orang yang memandikan mayit. Itu harus kita dorong nantinya sehingga dana CSR perusahaan tidak dimanfaatkan untuk hal-hal yang tidak jelas,” ujar atika.

Sementara di bidang perikanan, dia sangat berharap Madina menjadi pemasok ikan terbanyak ke daerah luar. Sehingga para nelayan bisa sejahtra.

“Kita miris melihat keadaan saast ini. Pernah saya survei langsung ke pengusaha dari luar, untuk ikan tawar daerah kita ini menerima sebanyak 5 ton per hari, padahal lahan kita luas, dananya ada bibitnya pun ada dan para nelayan juga nanti akan diberikan kapal besar sehingga nalayan itu bisa menangkap ke tengah laut dan kita tidak lagi makan ikan dari daerah lain, ” terang Atika Azmi.

Komitmen Atika menjadi balon wakil bupati berpasangan dengan Wakil Bupati akftif saat ini, H. M. Jakfar Sukhairi pada Pilkada 2020 dibenarkan oleh relawan SUKA (Sukhairi – Atika), H. Syahminan Rangkuti.

“Kita berharap semoga pasangan ini menjadi pasangan yang serasi dalam pilkada nanti,” kata Syahminan.

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play