Pemkab Madina Bantu Proses Pemulangan Jenazah Santri Musthafawiyah ke Riau

Pemkab Madina Bantu Proses Pemulangan Jenazah Santri Musthafawiyah ke Riau

Panyabungan, StartNews – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mandailing Natal (Madina) akan membantu proses pemulangan jenazah Mursyadil Kamil (20 tahun) ke kampung halamannya di Pinang Sebatang Timur, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Pemkab Madina memberikan dukungan yang terbaik kepada pihak keluarga santri Musthafawiyah yang hanyut terbawa arus Sungai Aek Singolot itu.

“Saya sudah perintahkan kepala BPBD Madina untuk mengondisikan dan menyelesaikan semuanya, termasuk berkomunikasi dengan pihak keluarga dan Pondok Pesantren Musthafawiyah Purbabaru,” kata Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution saat membesuk jenazah Mursyadil Kamil di RSUD Panyabungan, Kamis (26/1/2023).

Pada kesempatan itu, Atika mengucapkan belasungkawa kepada keluarga korban. Selain itu, dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang melakukan pencarian santri yang hanyut dan jenazahnya ditemukan di permukaan sungai di Desa Hutabargot, Kecamatan Hutabargot, Madina,  Kamis (26/1/2023) pagi.

BACA JUGA:

“Korban sudah kita anggap anak kita, karena bersekolah di Pesantren Mustafawiyah Purbabaru. Untuk itu, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Madina mengucapkan innalillahi. Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan tabah serta ikhlas,” tutur Atika.

Di tempat terpisah, ribuan santri dan guru Pondok Pesantren Musthafawiyah Purbabaru bersiap melaksanakan salat jenazah Mursyadil Kamil. Salat jenazah ini diadakan di halaman Ponpes Musthafawiyah, Kamis (26/1/2023).

Salat jenazah akan diadakan sebelum jenazah Mursyadil Kamil diberangkatkan ke kampung halamannya di Pinang Sebatang Timur, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Jenazah Mursyadil Kamil dimakamkan di kampungnya.

Sekretaris Ponpes Musthafawiyah Purbabaru H. Munawwar Kholil mengatakan Keluarga Besar Ponpes Musthafawiyah mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua komponen masyarakat, Pemkab Mandailing Natal (Madina), TNI, Polri, Bazarnas, BPBD, dan semua pihak yang telah berpartisipasi membantu pencarian santri yang hanyut di Aek Singolot pada Ahad (22/1/2023) lalu.

Reporter: Sir

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...