menu Home chevron_right
Berita Sumut

Pemkab Serahkan Masjid Termegah di Tapsel pada Warga

Ade | 14 Juni 2016

START NEWS  – TAPSEL : Pemkab Tapsel menyerahkan Masjid Al Jihad kepada masyarakat, Kelurahan Hutaraja, Kecamatan Muara Batangtoru, Kabupaten Tapsel.

Masjid tersebut diyakini merupakan yang termegah di Tapsel, terutama dalam kurun waktu lima belas tahun terakhir. Penyerahan pengelolaan tempat ibadah umat Islam tersebut dilakukan oleh Bupati Tapsel H Syahrul M Pasaribu didampingi Wakil Bupati Tapsel Aswin Efendi Siregar, dan Plt Sekda Marasaud Harahap, saat menggelar Safari Ramadhan pertama Pemkab Tapsel 1437 Hijriyah tahun 2016.

Kabag Humasy Anwar Efendi Simanungkalit mengatakan, Masjid megah tersebut mampu menampung jamaah lebih dari 1000 orang. Dimana, Masjid yang peletakan batu pertamanya dilakukan tahun 2013 yang lalu, secara resmi telah diserahterimakan dari PT AR (Tambang Martabe) kepada Pemkab pada tanggal 1 juni 2016 lalu.

Pemkab Serahkan Masjid Termegah di Tapsel pada Warga

“Hari ini oleh Pemkab Tapsel menyerahkannya kepada Masyarakat Hutaraja agar mengelolanya,” ucapnya.

Bupati Tapsel H Syahrul M Pasaribu, didampingi wakil Bupati Aswin Efendi Siregar mengatakan, Masjid  ini adalah milik masyarakat. Dimana, mengurus Masjid bukan hal yang mudah apalagi memakmurkannya.

“Kita akan merasa berdosa jika Masjid semegah ini tidak kita fungsikan semaksimal mungkin untuk memperbaiki ibadah kita sebagai hamba Allah,” sebutnya.

Walaupun belum sempurna sambungnya, tetapi patut disyukuri sekaligus mengucapkan terima kasih kepada PT AR yang telah menyalurkan dana CSR untuk mendukung pembangunan Masjid megah tersebut.

Pada saat kunjungan Tim Syafari di Masjid itu, bupati dua periode yang dipilih langsung masyarakat tersebut  mengajak dan memotivasi seluruh rombongan agar berinfaq untuk Masjid tersebut. Sehingga terkumpul infaq sebesar Rp7.000.000.

Pada kesempatan itu, Syahrul juga mengajak masyarakat agar Masjid tersebut dirawat, dimakmurkan, dijaga dan dipelihara kebersihannya.

Sebagai informasi, Masjid Raya Al Jihad Kecamatan Muara Batangtoru dibangun melalui dana CSR  PT AR (Tambang Martabe). Dengan ukuran 30×30 atau 900 meterpersegi. Juga dilengkapi dengan 2 unit bangunan tempat wudhu untuk pria dan wanita dengan ukuran 98 meter persegi  dengan total anggaran Rp2.920.402.247.

“Belum termasuk hibah Pempropsu dan Pemkab Tapsel ya,” ungkap Kabag Humasy.

Sudirman Nasution salah seorang tokoh masyarakat mengatakan, mereka sangat bersyukur atas berbagai pembangunan di wilayahnya mulai dari sarana jalan, pertanian kesehatan dan pendidikan, termasuk Masjid megah tersebut.

Sumber : Metrotabagsel

                                                                                                                              Admin Wibesite : Musly Joss Start

 

Komentar Anda

komentar

Written by Ade

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan
playlist_play