Pemkab Tapsel Cairkan THR, “Manfaatkan untuk Kebutuhan Positif”

Pemkab Tapsel Cairkan THR, “Manfaatkan untuk Kebutuhan Positif”

START NEWS – Diutarakan Syahrul, dengan dibayarkannya THR tersebut, harus dapat dijadikan motivasi bagi seluruh PNS khususnya di lingkungan Pemkab Tapsel, agar lebih meningkatkan kinerja dengan pelayanan prima, bagi masyarakat.

START NEWS – TAPSEL – Selasa (28/6), Pemkab Tapsel akan membayar Tunjangan Hari Raya (THR) Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Tapsel.

Hal ini disampaikan Bupati Tapsel Syahrul M Pasaribu didampingi Wakil Bupati Tapsel  Aswin Efendi Siregar, Plt Sekda Tapsel H Marasaud Harahap, Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset (PPKA) Tapsel Sulaiman Lubis, Staf Ahli Bupati dan juga sekaligus Plt Kepala BKD Kabupaten Tapsel Ahmad Suaib Harianja, Staf Ahli Bupati Ali Akbar Hutasuhut dan Kepala Bagian Hukum Sekretariat Kabupaten Tapsel Amros Karangmatua, Jumat (23/6) lalu di komplek Perkantoran Pemkab Tapsel, Sipirok.

“Alhamdulilah wasyukurillah, Insya Allah Pemkab Tapsel akan bayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) PNS di lingkungan Pemkab Tapsel, Selasa tanggal 28 Juni,” jelas bupati.

09042016-028-pns

Bupati menyampaikan, penyaluran THR bagi PNS tersebut, adalah tindak lanjut dari Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 20, Tahun 2016, tentang Pemberian Tunjangan Hari Raya dalam Tahun Anggaran 2016, kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Negara Republik Indonesia dan pejabat negara lainnya tertanggal 17 Juni 2016.

Pada pasal 3 ayat 1 menyebutkan, THR bagi PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pejabat Negara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat 1, diberikan sebesar gaji pokok pada bulan Juni 2016.

Dijelaskan, jumlah PNS  di lingkungan Pemkab Tapsel yang akan menerima THR sebanyak 5.444 orang.  Dengan jumlah uang yang akan dicairkan sebesar Rp19.407.620.100.

“Dan untuk kelancaran pembayarannya, telah kita koordinasikan dengan PT Bank Sumut agar menyediakan uang tunai untuk pembayaran THR dimaksud melalui rekening dari PT Bank Sumut ke rekening masing-masing PNS,” terang bupati.

Bupati juga mengutarakan, agar para PNS yang menerima THR tersebut dapat memanfaatkannya dengan baik. Terutama pada hal-hal positif penggunaan uang THR dimaksud agar dipergunakan ke hal-hal positif.

“Diharapkan agar THR tersebut dimanfaatkan untuk kebutuhan yang penting. Apalagi saat ini sudah memasuki Tahun Ajaran Baru Sekolah, tentu keperluan anak-anak yang melanjutkan sekolah semakin tinggi,” ungkapnya

Sumber : Metro Tabagsel

                                                                                       Admin Wibesite : Muslu Joss Start

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...