Pertamina Laksanakan Ekstra Droping LPG 3 Kg di Mandailing Natal

Pertamina Laksanakan Ekstra Droping LPG 3 Kg di Mandailing Natal

Kabag Perekonomian dan SDA Pemkab Mandailing Natal, Erman Gappar Nasution.

Panyabungan.StArtNews- Untuk mengatasi kelangkaan, Pertamina Divrei 1 Medan melaksanakan ekstra droping atau penambahan stok sementara Gas LPG ukuran 3 kg atas permintaan Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal cq Bagian Perekonomian selama 3 hari (25, 27, 29 Mei).

Kabag Perekonomian Erman Gappar Nasution kepada StArtNews, Senin (29/5) menyampaikan bahwa Mandailing Natal mendapat tambahan 2 DO atau 1.120 tabung dikali 3 hari (3.360 tabung).

Jika ekstra droping masih saja terjadi kelangkaan kata Erman perlu dilaksanakan Operasi Pasar. “Kita lihat dulu hari ini, apabila masih langka akan kita usulkan Operasi Pasar ke Pertamina,” ujarnya.

Seorang pemilik pangkalan, Roni mengatakan bahwa memang terjadi kelangkaan Gas LPG ukuran 3 kg. “Dengan adanya ekstra droping kita harapkan bisa mengatasi kelangkaan ini, kalau harga Rp. 16.000 per tabung,” jelasnya.

Reporter : Zein Nasution

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...