PMI Madina Gelar Donor Darah di Kotanopan

PMI Madina Gelar Donor Darah di Kotanopan

Kotanopan, StartNews PMI Mandailing Natal (Madina) menggelar donor darah di aula Kantor Camat Kotanopan, Rabu (15/2/2023). Kegiatan untuk memenuhi ketersediaan stok darah bagi masyarakat Madina ini dihadiri Camat Kotanopan Pangeran Hidayat, Kapolsek Kotanopn AKP Budi Sihombing, Danramil 14 Kotanopan Letda Inf. Anton Sibarani, Ketua PMI Kotanopan dr. Saleh Usman. Peserta donor darah berasal dari berbagai instansi dan masyarakat umum di Kotanopan.

Ketua PMI Kotanopan dr. Saleh Usman mengatakan kegiatan itu merupakan agenda rutin yang diadakan sekali dalam tiga bulan di Kecamatan Kotanopan. Kegiatan ini bekerja sama dengan PMI Madina, PMI Kotanopan, dan Forkopincam Kotanopan.

Dia mengatakan donor darah diadakan untuk pemenuhan stok darah di Madina. Sedangkan jumlah peserta donor baru dapat 15 kantong dan kemungkinan akan bertambah.

Saleh Usman juga mengimbau masyarakat berkenan menjadi peserta donor darah. Sebab, menurut dia, setetes darah sangat berharga untuk menyelamatkan manusia.

Camat Kotanopan Pangeran Hidayat menyambut baik bakti sosial donor darah ini, karena bermanfaat bagi yang membutuhkan dan bagi pendonor sendiri.

Donor darah itu berlangsung lancar. Perwakilan beberapa instansi seperti guru, pegawai, dan staf di kantor camat ikut mendonorkan darah. Tak ketinggalan kepala Unit Bank Sumut  Capem Kotanopan.

Reporter: Lokot Husda Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...