Ribuan Tenaga Honorer Pemprov Sumut Segera Diputus Kontraknya untuk Hemat Anggaran

Ribuan Tenaga Honorer Pemprov Sumut Segera Diputus Kontraknya untuk Hemat Anggaran

Medan, StArtNews – Pemprov Sumut akan memutus hubungan kerja dengan ribuan tenaga honorer. Diketahui, ada sebanyak 4.800 tenaga honor di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut). Para pekerja ini akan diputus kontraknya secara bertahap hingga tahun 2020.

Gubernur Edy Rahmayadi didampingi Plt. Kepala Biro Humas dan Keprotokolan, Fitriyus, mengungkapkan alasan tidak lagi mempekerjakan para tenaga honor itu. Pertama karena pekerjaan mereka tumpang tindih dengan ASN. Kedua karena biaya menggaji mereka cukup besar.

“Saya mau kerja riil. Ke depan kami akan tingkatkan kinerja. Bekerja dengan hati melayani masyarakat,” ucapnya di Kantor Gubernur, Seperti dikutip laman medan.tribunnews.com Selasa (11/6/2019).

Ia menjelaskan, para tenaga honor ini digaji rata-rata Rp2,5 juta per bulan. Menurutnya, biaya itu lebih baik dipakai untuk membiayai pembangunan infrastruktur.

Akan tetapi, sebut Gubernur Edy, pihaknya masih akan menggunakan jasa tenaga honor yang tidak termasuk dalam lingkup tugas, pokok dan fungsi ASN. Tenaga teknologi informasi atau pemusik, misalnya.

Saat ini, tambah Edy, jumlah ASN di lingkungan Pemprov Sumut mencapai sekitar 28.000 orang. Jumlah itu tergolong banyak, apalagi ditambah tenaga honor.

Karena itu agar efektifnya kinerja dan efisiensi anggaran, perlu ditata ulang keberadaan tenaga honor.

 

 

Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...