Wakili Madina, Tim Sepak Bola Subulussalam Berlaga di Liga Pelajar U-14 Medan

Wakili Madina, Tim Sepak Bola Subulussalam Berlaga di Liga Pelajar U-14 Medan

Kotanopan, StartNews Tim Sepak Bola Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat, Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan mengikuti kompetisi Liga Pelajar Indonesia U-14 tingkat Sumatera Utara di Medan pada 1-4 Maret 2022.

Tim ini berangkat menjadi salah satu utusan Pemkab Madina setelah sebelumnya menjadi runner up pada Kompetisi Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLISPI) Madina beberapa pekan lalu.

Tim Sepak bola ini akan berangkat pada Sabtu, 26 Februari 2022, dengan jumlah rombongan 25 orang,  yang terdiri dari pemain, pelatih, manajer, dan official. Rencananya, keberangkatan tim sepakbola Subulussalam ini akan dilepas oleh Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution di Kotanopan.

Pimpinan Pondok Pesantren Subulussalam, Esmin Pulungan, yang dihubungi membenarkan bahwa sebanyak 23 orang santrinya akan berangkat ke Medan untuk mengikuti pertandingan Liga Sepakbola Pelajar yang diprakarsai Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia ( BLISPI) Sumatera Utara.

Esmin Pulungan menjelaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemkab Madina melalui Dispora terkait keberangkatan tim sepak bola ini. Pemkab Madina mendukung kegiatan ini dan semaksimal mungkin akan memfasilitasi keberangkatan santri Subulusalam ke Medan.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Pemkab Madina, utamanya kepada Bupati dan Wakil Bupati dan Dispora yang telah mendukung penuh keberangkatan Tim Sepakbola Subulussalam sebagai perwakilan Pemkab Madina untuk mengikuti kompetisi ini.  Selain itu, kami juga berharap doa dan dukungan masyarakat Madina agar santri kita yang berangkat bisa menjadi juara,” kata Esmin Pulungan.

Sementara Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Madina Rahmad Hidayat Daulay yang dihubungi di kantornya pada Rabu (23/2/2022) mengatakan, Pemkab Madina mengapresiasi Tim Sepak Bola Subulussalam yang menjadi utusan Pemkab Madina mengikuti  kompetisi BLISPI U-14 untuk zona Sumatera Utara.

Rahmad mengaku sudah berkomunikasi dengan Bupati Madina dan sangat mendukung kemajuan olahraga di Madina, terutama yang mengatas-namakan pelajar untuk menjadi utusan Kabupaten Mandailing Natal.

Rahmad mengungkapkan, Tim Sepak Bola Subulussalam menjadi utusan Pemkab Madina setelah sebelumnya menjadi runner up  dalam kompetesi BLISPI U-14 di Madina.

Pemkab Madina, kata dia, mendukung penuh dan berharap tim yang berangkat mempunyai semangat yang tinggi dan menjunjung tinggi sportivitas bermain dalam kegiatan ini.

“Tim ini membawa nama Kabupaten Mandailing Natal. Jadi, kita berharap tetap menjungjung tinggi sportivitas dan mencari pengalaman sebanyak-banyaknya serta bersaing dengan sehat. Kita yakin  dengan semangat yang tinggi, anak-anak bisa membawa nama baik Madina dan bisa bersaing di tingkat Sumatera Utara,” ujar Kadispora Madina.

Menurut dia, Bupati Madina juga berpesan kepada pelatih dan official agar menjaga anak-anak mulai dari berangkat sampai pulang kembali ke Madina.  Sebab, anak-anak merupakan aset masa depan Madina, sehingga kedepan anak-anak inilah yang menjadi tulang punggung Madina untuk kegiatan  sepakbola  ke jenjang yang lebih tinggi.

Reporter: Lokot Husda Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...