Cawapres 01 KH. Ma’ruf Amin Bakal Menghadiri HUT Madina ke 20

Cawapres 01 KH. Ma’ruf Amin Bakal Menghadiri HUT Madina ke 20

Panyabungan, StArtNews- Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mandailing Natal (Kab.Madina) ke 20 yang jatuh pada tanggal 9 Maret 2019 dan di pusatkan di lokasi Pertapakan Terminal Pasir Putih Jl. Jenderal Besar Abdul Haris Nasution Lintas Timur Panyabungan. Di pelataran Pertapakan Terminal tersebut bakal digelar berbagai acara dan termasuk Calon Wakil Presiden (Cawapres) dari 01 KH. Ma’ruf Amin menurut infonya bakal berkunjung ke lokasi pada, Senin (11/03).

Dari catatan sesuai kartu undangan bernomor : 005/0541/PAN-HUT/2019 tertanggal 21 Februari 2019 yang di tandatanganiĀ  langsung Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution yang bertemakan “Dua Puluh Tahun Madina, Satukan Hati, Jernihkan Pikiran, Rapatkan Barisan Menuju Madina Kearah Perubahan”, bahwa hari Senin, (11/03) di pelataran bakal digelar Acara Tausiah dan Dzikir Akbar serta Do’a bersama Ustadz Habib Zindan Bin Novel dimulai dari pukul 14.00 WIB.

Semarak HUT Kab. Madina ke 20 ini akan dimulai dibuka hari ini (Senin 4/03) pukul 16.30 WIB dengan agenda pembukaan Pameran Pembangunan dari Arena Utama Pertapakan Terminal Panyabungan. Pameran Pembangunan ini dibuka hingga tanggal 9 Maret 2019 dan dibuka untuk umum dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB. Pada tanggal 5 dan 7 serta 9 Maret di Panggung Arena Utama akan digelar acara hiburan berupa Tari Kereasi Budaya Madina dimulai dari pukul 20.00 WIB.

Pada tanggal 6 Maret 2019 mulai dari pukul 10.00 WIB digelar pelaksanaan pawai karnaval dengan Rute Pasar Lama hingga Pasar Baru yang diikuti anak didik mulai dari tingkat PAUD hingga tingkat atas dan juga dari kalangan umum serta Pemerintahan Kabupaten (Pemkab). Sementara malam harinya (6-8/03) di panggung utama mulai pukul 20.00 WIB digelar malam hiburan rakyat bersama para Kepala Desa (Kades) dan BPD.

Sabtu (9/03) di Gedung Serba Guna Pemkab Madina Jl.Willem Iskandar Desa Parbangunan Aek Godang Panyabungan digelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka HUT Kab. Madina ke 20, dimulai pukul 14.30 WIB. Sementara pada Minggu (10/03) dari panggung utama masyarakat disajikan hiburan Barzanji/Marhaban yang dipersembahkan Ibu- Ibu PKK dari Kecamatan dimulai dari pukul 09.00 WIB.
Reporter : R. Ray

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...