Panyabungan, StArtNews-Calon Bupati Mandailing Natal M. Ja’far Sukhairi menggunakan hak suaranya di TPS 003 di gang Masjid Nasuha, Lingkungan II, Kelurahan Panyabungan II, Panyabungan, Rabu (9/12) sekitar pukul 11.00 WIB.
Wakil Bupati aktif ini datang ke TPS didampingi sang istri, Eli Maharani; dan anak-anaknya, Azmi Sakinah, Najidah dan Abdillah Faqih. Lokasi TPS berada tak jauh dari kediamannya.
Pantauan StArt News, Sukhairi berjalan kaki dari kediamannya menuju ke TPS. Selain didampingi keluarga, Calon Bupati Nomor Urut 1 itu juga dikawal oleh Pemuda Pancasila.
Sebelum memasuki TPS, Sukhairi terlebih dahulu melakukan pengecekan suhu tubuh sebagai bagian dari pencegahan penyebaran Covid-19. Kemudian, Sukhairi diarahkan untuk cuci tangan dan diberikan sarung tangan plastik sekali pakai.
Begitu masuk TPS, petugas pemungut suara langsung memanggil Sukhairi untuk mengisi formulir C3, lalu masuk ke bilik suara.
Sukhairi yang ditemui di TPS 003 menyatakan rasa lega telah memberikan hak suaranya pada 9 Desember 2020 (hari ini).
“Alhamdulillah rasanya lega telah memberikan hak suara kita hari ini, saya merasa bahagia, bersyukur Pilkada Madina berjalan aman. Hari ini juga sebagai hari penentuan siapa yang akan jadi pemimpin di Kabupaten Mandailing Natal. Mudah-mudahan siapapun yang terpilih tentu itu yang terbaik,” ujarnya.
Ia berharap masyarakat Kabupaten Mandailing Natal bisa menggunakan hak suaranya di TPS.
Tim Redaksi StArtNews