Mandailing Natal, StArtNews– Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal melalui Badan Kepegawaian Daerah resmi mengumumkan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2018.
Kepala BKD Madina melalui Kabid Pengembangan, Pembinaan dan Informasi SDM Aparatur Zulham kepada wartawan Rabu (19/9), menyampaikan pengumuman ini untuk menindaklanjuti Surat keputusan Menteri pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia Nomor 161 Tahun 2018 Tanggal 30 Agustus 2018, tentang kebutuhan Aparatur Sipil Negara di lingkungan pemkab Madina.
“Dan pengumuman penerimaan CPNS ini sesuai dengan Nomor : 800/2871/BKD/2018 tentang kebutuhan Aparatur Sipil Negara di lingkungan pemkab Madina, yang ditandatangani Bupati Madina Drs. H. Dahlan Hasan Nasution,” jelasnya.
“Adapun formasi CPNS yang diumumkan Pemkab Madina sebanyal 200 formasi, terdiri dari 80 Tenaga Guru, 90 Tenaga Kesehatan, dan 30 tenaga teknis,” terangnya.
“Untuk informasi persyaratan umum, dan persyaratan khusus, tatacara pendaftaran, pelaksanaan ujian/seleksi, rincian masing-masing informasi jabatan, kualifikasi pendidikan, jumlah alokasi formasi, serta serta unit kerja penempatan akan diinformasikan sebelum tanggal pendaftaran di mulai,”jelas Zulham.
Reporter : Putra Saima
Editor : Hanapi Lubis