Tan Gozali: Bupati Terpilih Harus Bergandengan Tangan Bangun Peradaban Masyarakat

Tan Gozali: Bupati Terpilih Harus Bergandengan Tangan Bangun Peradaban Masyarakat

Panyabungan, StArtNews – Pasca pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilkada Madina tahun 2020 dan memenangkan pasangan calon Muhammad Jakfar Sukhairi Nasution-Atika Azmi Utami Nasution sebagi Bupati Madina terpilih.

Ketua KNPI Madina Tan Gozali mengatakan saat untuk saling bergadengan tangan untuk membangun peradaban masyarakat Kabupaten Madina.

“Meski berbagai proses dinamika ada terjadi, namun itu masih hal wajar dalam sistem demokrasi,” kata Gozali, Kamis (3/6/2021).

Gozali menyebutkan, peradaban masyarakat harus dibangun kembali oleh Bupati Madina terpilih kedepannya. karena ia menilai daerah Kabupaten Madina terlalu besar dikelola seorang diri.

“Kita tak perlu saling menjatuhkan dan memfitnah satu sama lainnya. Sudah saatnya bergandeng tangan membangun peradaban masyarakat Madina supaya menjadi lebih baik ke depan,” katanya.

Ia juga mengharapkan kepada pemimpin terpilih dalam menjalankan roda birokrasi pemerintahan agar lebih mengutamakan putra-putri daerah Madina.

Baik dalam hal SDM yang mengisi di keorganisasian pemerintahan maupun yang berhubungan dengan sektor swasta.

“Karena sesuai dengan tujuan otonomi daerah. Bukan sebaliknya yang disebut dengan istilah Otonami,” jelasnya.

Lebih jauh Tan Gozali menjelaskan SDM di Kabupaten Madina ini bukan karena tidak ada atau kekurangan, melainkan hanya saja belum digarap oleh pemerintah daerah secara maksimal.

“Terkhusus juga buat semuanya mari kita bergandeng tangan membangun peradaban yang lebih baik lagi,” Sebut Tan.

 

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...