Siswa SMA Negeri 3 Panyabungan Lulus 100 %

Siswa SMA Negeri 3 Panyabungan Lulus 100 %

Kepala SMA Negeri 3 Panyabungan Doharni Siregar SPd.MM bersama komite sekolah Ali Musa Manto.

Panyabungan.StArtNews-Siswa SMA Negeri 3 Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara tahun ajaran 2016/2017 lulus 100%. Demikian disampaikan Kepala Sekolah Doharni Siregar, SPd.,MM kepada StArtNews, Selasa (2/5) di ruang kerjanya, SMA Negeri 3 Panyabungan.

Sementara jumlah siswa yg lulus kata Doharni berjumlah 186 siswa dan siswa yang mendapat undangan masuk perguruan tinggi negeri sebanyak 66 siswa.

Siswa yang lulus perguruan tinggi melalui jalur SNMPTN dan SPAN – PTKIN atau seleksi nasional masuk perguruan tinggi dan seleksi prestasi akademik nasional – perguruan tinggi keagamaan Islam negeri sebanyak 53 siswa dari 66 siswa, artinya lulus 80%.

Salah seorang komite sekolah SMA Negeri 3 Panyabungan, Ali Musa Manto mengapresiasi kinerja kepala sekolah dan guru- guru pendidik yang bisa dengan sukses meningkatkan proses belajar mengajar.

“Terimakasih kepada kepala sekolah serta guru-guru yang mengajari maupun mendidik anak-anak kita, sehingga dengan sukses lulus 100%,” ungkapnya.

Reporter : Zein Nasution

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...